Cara Atasi Loading Internet Sering Macet

Cara mengatasi internet sering macet (not responding) saat loading dan bisa meringankan kinerja komputer. Tips ini benar-benar jitu dalam mengatasi loading internet yang sering macet. Bolehkah saya bertanya. Apakah anda pernah mengakses satu website yang loadingnya terasa sangat berat dan akhirnya komputer not responding? jika iya, menurut Anda kira-kira apa yang membuat website tersebut terasa berat diakses? mungkin anda sudah bisa menebak jika salah satu penyebabnya karena faktor ukuran dan jumlah flash, video, iklan gambar, background template dan javascript yang ditampilkan secara berlebihan. Baiklah, kita langsung pada inti pembahasan. Untuk mengatasi hal tersebut, silahkan terapkan berikut ini :
  1. Uninstall semua software yang tidak penting dan jarang terpakai dengan cara :  Klik Start Menu > Pilih Control Panel > Pilih Menu Programs > Kemudian Unnistall semua program yang tidak diperlukan.
  2. Uninstall semua Adobe Flash Player
  3. Bersihkan semua file yang tersisa dari proses uninstall dengan cara menggunakan perintah RUN dan ketikkan : C:\Program Files kemudian cari dan hapus semua nama folder program yang sebelumnya sudah di Unninstall.
  4. Masuk ke perintah Run dan ketikkan %appdata%.kemudian cari dan hapus semua nama file/program yang sudah anda Uninstall
  5. Bersihkan file Registry dari sisa Uninstall dengan dengan cara mengetik regedit pada perintah Run kemudian setelah masuk pada menu Registry Editor silahkan buka HKEY_CURRENT_USER\ software dan cari entri dengan nama software yang sebelumnya anda Uninstall kemudian hapus. 
  6. Lalu, buka HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE cari semua entri dengan nama software yang sudah anda Uninstall sebelumnya, kemudian hapus.
  7. Masih tetap di Registry Editor,  kemudian anda buka HKEY_USER\.DEFAULT\software dan cari entri dengan nama software yang anda Uninstall kemudian hapus.
  8. Setelah selesai, silahkan kembali ke perintah RUN kemudian ketikkan %temp% dan lakukan penghapusan pada semua isinya dan jika sudah selesai, jangan lupa tekan tombol simpan.
Kesimpulan : jika sudah menerapkan tips diatas, biasanya kinerja komputer menjadi ringan dan loading internetpun lancar tanpa mengalami not responding. Semoga bermanfaat !